You are here
Visi dan Misi
Submitted by admin on Sat, 2021-05-29 22:08
Visi
Pada tahun 2025 Prodi IPB S3 PPs UNY menjadi prodi yang unggul, kreatif, dan inovatif di lingkup Asia Tenggara dalam pendidikan dan penelitian, pengembangan dan penerapan bidang pendidikan bahasa melalui sistem budaya kerja sinergis berlandaskan ketakwaan, kemandirian, dan kecendekiaan.
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran yang mengembangkan daya nalar kreatif dalam bidang penelitian dan pengembangan metodologi pendidikan bahasa/sastra, kebijakan pendidikan bahasa/sastra, serta metodologi penelitian pendidikan bahasa/sastra, untuk menghasilkan doktor dalam bidang pendidikan bahasa/sastra yang dengan kompetensinya mampu bersaing di tingkat Asia Tenggara, sesuai kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebutuhan masyarakat;
- Melakukan penelitian dan pengembangan yang inovatif dalam bidang metodologi pendidikan bahasa/sastra, kebijakan pendidikan bahasa/sastra, dan metodologi penelitian pendidikan bahasa/sastra;
- Melakukan pengabdian kepada masyarakat melalui penyebarluasan dan penerapan hasil penelitian dan pengembangan dalam bidang metodologi pendidikan bahasa/sastra, kebijakan pendidikan bahasa/sastra, dan metodologi penelitian pendidikan bahasa/sastra;
- Melakukan kerja sama saling menguntungkan dengan berbagai lembaga pendidikan, lembaga pemerintah, dan lembaga non-pemerintah, baik di dalam negeri maupun luar negeri;
- Melakukan pengelolaan manajerial untuk melayani mahasiswa, dosen, dan pengembangan administrasi prodi.
Tujuan
- Mendemonstrasikan nilai-nilai agama, humanistik, dan nasionalisme.
- Berkomunikasi secara efektif dalam lingkup lokal dan global.
- Merencanakan kebijaka pendidikan bahasa multidisiplin, interdisipliner, dan transdisipliner.
- Menghasilkan penelitian di bidang bahasa dan dipublikasikan secara nasional dan internasional.
- Merencanakan, melaksanakan, dan mengevaluasi program pendidikan bahasa formal dan nonformal.
KONTAK KAMI
PROGRAM PASCASARJANA
Kampus Karangmalang, Yogyakarta 55281
Telp. +62274-550836 (front office)
Fax. +62274-520326
Website : http://pps.uny.ac.id
Email: pps@uny.ac.id, humas_pps@uny.ac.id
Copyright © 2024,